Senin, 15 Oktober 2012

PERPUSTAKAAN


DEFINISI PERPUSTAKAAN

Menurut Sulistyo Basuki (1991)
Perpustakaan diartikan sebuah ruangan atau gedung yang digunakan untuk menyimpan buku dan terbitan lainnya yang biasanya disimpan menurut tata susunan tertentu yang digunakan pembaca bukan untuk dijual.

Menurut Sugiyanto
Perpustakaan adalah suatu unit kerja yang berupa tempat menyimpan koleksi bahan pustaka yang diatur secara sistematis dan dapat digunakan oleh pemakainya sebagai sumber informasi.

Menurut RUU Perpustakaan pada Bab I pasal 1 
Perpustakaan adalah institusi yang mengumpulkan pengetahuan tercetak dan terekam, mengelolanya dengan cara khusus guna memenuhi kebutuhan intelektualitas para penggunanya melalui beragam cara interaksi pengetahuan.

Menurut Wiranto dkk (1997)
Perpustakaan adalah fasilitas atau tempat menyediakan sarana bahan bacaan. Tujuan dari perpustakaan sendiri, khususnya perpustakaan perguruan tinggi adalah memberikan layanan informasi untuk kegiatan belajar, penelitian, dan pengabdian masyarakat dalam rangka melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Secara Umum
Perustakaan adalah suatu institusi unit kerja yang menyimpan koleksi bahan pustaka secara sistematis dan mengelolanya dengan cara khusus sebagai sumber informasi dan dapat digunakan oleh pemakainya.

 

ISTILAH-ISTILAH PERPUSTAKAAN

Sebagai sebuah sistem perpustakaan terdiri dari beberapa unit kerja atau bagian yang terintergrasikan melalui sistem yang dipakai untuk pengolahan, penyusunan dan pelayanan koleksi yang mendukung berjalannya fungsi – fungsi perpustakaan. Dari istilah pustaka, berkembang istilah pustakawan, kepustakaan, ilmu perpustakaan, dan kepustakawanan yang akan dijelaskan sebagai berikut :
1. Pustakawan : Orang yang bekerja pada lembaga – lembaga perpustakaan atau yang sejenis dan memiliki pendidikan perpustakaan secara formal.
2. Kepustakaan : Bahan – bahan yang menjadi acuan atau bacaaan dalam menghasilkan atau menyusun tulisan baik berupa artikel, karangan, buku, laporan, dan sejenisnya.
3. Ilmu Perpustakaan : Bidang ilmu yang mempelajari dan mengkaji hal – hal yang berkaitan dengan perpustakaan baik dari segi organisasi koleksi, penyebaran dan pelestarian ilmu pengetahuan teknologi dan budaya serta jasa- jasa lainnya kepada masyarakat, hal lain yang berkenaan dengan jasa perpustakaan dan peranan secara lebih luas.
4. Kepustakawanan : Hal – hal yang berkaitan dengan upaya penerapan ilmu perpustakaan dan profesi kepustakawanan.


Sumber:http://warintek08.wordpress.com/tes/

Senin, 08 Oktober 2012

PERPUSTAKAAN


Berbagai Jenis Perpustakaan &Fungsinya

 

Setiap perpustakaan didirikan dengan tujuan tertentu dan dilandasi oleh visi-misi yang tertentu pula. Oleh karenanya, setiap perpustakaan mempunyai anggota yang berbeda, dilakukan dengan sistem organisasi yang berbeda, dan melakukan kegiatan-kegiatan yang berbeda pula. Itulah yang menyebabkan timbulnya berbagai jenis perpustakaan dengan fungsinya masing-masing.

Jenis-Jenis Perpustakaan

Perpustakaan Nasional

Perpustakaan nasional didirikan dalam suatu negara untuk menyimpan semua bahan putaka yang diterbitkan dalam suatu negara. Perpustakaan Nasional Republik Indonesia didirikan berdasarkan keputusan Presiden RI No.11 Tahun 1989. Perpustakaan Nasional RI adalah lembaga Pemerintah Non-Departemen yang berkedudukan dibawah dan tanggung jawab langsung kepada presiden.

 

Perpustakaan Umum

Perpustakaan umum didirikan untuk melayani semua anggota masyarakat yang memerlukan jasa informasi dan perpustakaan. Perpustakaan umum bersifat terbuka untuk umum, dibiayai dengan dana dari masyarakat umum dan memberikan jasa pelayanan yang bersifat cuma-cuma. Pepustakaan umum memegang peranan penting dalam usaha pembinaan kecerdasan bangsa.

 

Perpustakaan Khusus

Perpustakaan khusus adalah perpustakan yang mengkhususkan diri dalam subjek koleksi bidang tertentu saja. Misalnya bidang hukum, bidang musik, bidang teologi dan sebagainya.

 

Prpustakaan Sekolah

Perpustakaan sekolah adalah perpustakaan yang melayani siswa, guru dan karyawan dari suatu sekolah tertentu. Perpustakaan sekoah didirikan untuk menunjang pencapaian tujuan sekolah, yaitu pendidikan dan pengajaran seperti digariskan dalam kurikulum sekolah.

 

Perpustakaan Perguruan Tinggi

Perpustakaan perguruan tinggi adalah pperpustakaan yang melayani para mahasiswa, dosen dan karyawan suatu perguruan tinggi tertentu. Perpustakaan perguruan tinggi didirikan untuk menunjang pencapaian tujuan perguruan tinggi yang bersangkutan dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

 

Perpustakaan Kelembagaan

Perpustakaan kelembagaan adalah perpustakaan yang dimiliki dan dikelola oeh lembaga-lembaga atau organisasi tertentu, misalnya perpustakaan masjid, perpustakaan gereja, perpustakaan bank. Perpustakaan jenis ini mempunyi tugas dan fungsi untuk memenuhi kebutuhan lembaga yang bersangkutan.

 

Perpustakaan Pribadi

Perpustakaan pribadi adalah perpus yang dimiliki dan dikelola oleh perorangan dan keluarga. Dikembangkan sesuai dengan minat, latar belakang pendidikan, hobi selera dan kebutuhan pemiliknya.

 Sumber: buku pengelolaan perpustakaan, editor F. Rahayu Ningsih